Berita Madrasah
MTsN 1 OI Gelar Kegiatan MATSAMA

MTsN 1 OI Gelar Kegiatan MATSAMA

Ogan Ilir, Humas.

Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Ogan Ilir menggelar kegiatan Masa Ta’arruf Siswa Madrasah (MATSAMA), Kamis (14/7). Kegiatan MATSAMA ini dibuka langsung oleh Kepala MTs Negeri 1 Ogan Ilir Fery Aguswijaya, S.Ag., M.Pd.I.

Turut mengikuti acara pembukaan Kepala Urusan Tata Usaha Firdaus MK., S.Ag, Wakil kepala madrasah, guru, pegawai dan panitia MATSAMA.

Dalam pembukaan tersebut Fery mengatakan, bahwa seluruh yang masuk Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Ogan Ilir ini adalah orang-orang pilihan dan hasil kerja keras dari kalian masing-masing. Menurutnya, peserta didik baru tahun ini adalah orang-orang yang beruntung dan dia berharap di Madrasah ini peserta didik baru dapat mengembangkan kompetensinya masing-masing.

Guna memeriahkan acara, Dalam kegiatan pembukaan MATSAMA ini juga ditampilkan pertunjukan ekskul pramuka dan ekskul Tari.

Untuk hari pertama, peserta MATSAMA menerima materi Organisasi Kesiswaan dan Ekstrakulikuler yang diisi oleh Waka Kesiswaan Linda Yusriani, S.Pd., Mat. Pada kesempatan ini Linda mengenalkan pengurus OSIM dan ROHIS yang merupakan organisasi kesiswaan di MTs Negeri 1 Ogan Ilir.

Selanjutnya, peserta didik baru menerima materi Kurikulum dan Pembelajaran yang diisi oleh Waka kurikulum Eka Rusmayanti, S.Pd. Pada kesempatan tersebut, Eka menjelaskan kurikulum dan sistem pembelajaran yang digunakan oleh MTs Negeri 1 Ogan Ilir.

Dalam acara MATSAMA ini, peserta didik baru diminta mengisi formulir penulusuran minat dan bakat bidang ekstrakulikuler setelah sebelumnya melihat promosi ektrakulikuler seperti dari pramuka dan jurnalistik.

Acara MATSAMA diakhiri dengan melaksanakan sholat zhuhur bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *