
304 Calon Peserta Didik MTSN 1 OI Ikuti Tes Potensi Akademik
Ogan Ilir, Humas.
Sebanyak 304 orang calon peserta didik Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Ogan Ilir mengikuti tes potensi akademik, Kamis 19 Mei 2022. Pelaksanaan tes potensi akademik ini dilaksanakan di ruang kelas madrasah.
Sebelum pelaksanaan tes dimulai, calon peserta didik Apel pembukaan tes potensi akademik. Kegiatan apel ini dipimpin langsung oleh kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Ogan Ilir Fery Aguswijaya. Turut hadir kepala urusan tata usaha Firdaus MK, wakil kepala madrasah, panitia dan pengawas Tes potensi Akademik.
Dalam amanatnya, Fery berpesan bahwa calon peserta didik yang ikut tes hari ini harus mengerjakan soal dengan serius dan sungguh-sungguh.
“Memang program madrasah, untuk peserta didik yang masuk MTs sudah bisa membaca al qur’an dan tidak ada yang masih belajar membaca iqro’. Karena, disini seluruh peserta didik nantinya sudah mulai menghafal Al Qur’an,” ucapnya.
Lebih lanjut, untuk calon peserta didik yang mengikuti tes hari ini, secara kemampuan baca Al quran, telah memenuhi standar madrasah.
Selanjutnya Fery menuturkan, dari 304 orang tersebut, pelaksanaan tes dibagi menjadi 3 sesi. Untuk sesi pertama dilaksanakan pukul 7.30 sampai 9.30, sesi kedua dilaksanakan pukul 10.00 sampai 12.00 dan sesi ketiga dilaksanakan pukul 12.30 sampai 14.30 waktu indonesia barat.
“Setiap sesinya ada 5 ruang dan setiap ruang berisi 20 orang calon peserta didik yang mengikuti tes potensi akademik,” ujar Fery.
Pelaksanaan Tes Potensi Akademik ini dilakukan secara online di mana masing-masing peserta tes diwajibkan membawa smartphone Android. Saat pelaksanaan tes, pengawas ujian membagikan link soal yang akan dikerjakan ke 304 calon peserta didik ini.
Fery menyampaikan dari hasil tes potensi akademik ini nilainya akan diintegrasikan dengan nilai tes baca Alquran, sehingga total nilai tes potensi akademik yang dijumlahkan dengan nilai tes baca Alquran akan menentukan kelulusan calon peserta didik. (AR)